Bunga dengan aroma terbaik
Merawat tanaman di rumah memiliki beragam manfaat. Selain mempercantik ruangan, tanaman juga bisa sarana mengurangi stres. Apalagi ada beberapa tanaman hias yang memiliki bunga harum dan sangat menyegarkan.
Berikut bunga terharum yang dapat memberikan dampai positif
• Sweet Pea
Jenis bunga Sweet Pea memiliki keharuman bunga yang sangat tajam. Bunga ini menghasilkan aroma yang sangat manis dan segar. Bunga ini merupakan jenis tanaman rambat yang memiliki bunga sangat cantik berwarna ungu dan pink dengan bentuk yang unik dan khas.
Sweet Pea memiliki ketinggian antara 1 - 2 meter. Sejak lebih dari 300 tahun silam, tanaman dengan bunga mirip bunga kacang polong manis ini telah banyak dikembangbiakkan sebagai tanaman hias.
Warna dari bunga sweet pea ini bermacam-macam, mulai dari berwarna merah menyala sampai bercampur warna pink, atau putih kekuningan ditambah kombinasi keduanya.
• Lavender
Keharuman bunga lavender memang bukan rahasia lagi. Selain punya bunga cantik berwarna ungu dan putih, lavender punya wangi khas yang menenangkan.
Karena ketahanannya yang tinggi lavender dapat tumbuh subur dalam lingkungan apapun. Sehingga bunga harum ini cocok dijadikan tanaman hias indoor maupun outdoor.
• Chocolate Cosmos
Bunga ini cocok bagi Anda yang suka coklat karena bunga ini mempunyai aroma yang mirip coklat. Namun, jangan pernah mencicipi bunga ini karena bunga ini beracun dan bisa membahayakan kesehatan Anda.
• Melati
Bunga jasmine atau lebih dikenal dengan nama bunga melati adalah salah satu jenis bunga yang sangat populer di Indonesia. Melati merupakan bunga hias dari jenis tanaman perdu yang memiliki bunga berbentuk bintang kecil, ada yang tunggal maupun susun dengan warna putih bersih.
Selain bunga mawar, bunga melati juga sering dijadikan wewangian alami. Tanaman yang termasuk ke dalam jenis bunga jasminum ini kurang lebih memiliki 300 spesies. Tanaman ini bisa tumbuh mencapai 15 meter dan merupakan jenis tanaman merambat.
Beberapa jenis bunga melati yang sering diambil minyak atsirinya antara lain jasminum nitidum, jasminum sambac, jasmine grandiflorum dan jasmine officinal. Bau harum yang dihasilkan dari melati ini biasanya beraroma fresh dan menyegarkan.
• Frangipani (Kamboja wangi)
Tanaman kamboja merupakan bunga yang cantik dengan keharuman yang tak perlu diragukan lagi. Jenis kamboja ini memiliki bentuk bunga yang besar berwarna putih atau merah.
Aroma kamboja wangi sangat semerbak dengan keharuman yang mampu tercium dari jarak jauh. Bunga ini cocok ditanam di halaman rumah atau dekat pintu masuk rumah. Agar memberikan ketenangan saat akan memasuki rumah.
• Four O’clock
Anda mungkin kurang familiar dengan bunga jenis ini. Bunga Four O’clock juga dikenal dengan sebutan Marvel of Peru atau Mirabilis Jalapa yang hanya dapat mekar di sore hari sampai malam hingga pagi berikutnya.
Bunga ini mempunyai aroma yang kuat dan segar. Selain itu, bunga ini juga mempunyai kombinasi warna yang cantik sehingga sering digunakan sebagai pewarna alami makanan.
Sementara itu khasiat lainnya adalah daun bunga yang dapat dikonsumsi sebagai obat untuk menyembuhkan beberapa penyakit tertentu.
itulah tanaman yang memiliki bunga harum yang cocok ditanam di rumah. Semoga bermanfaat!