Paus Orca Berbahaya
Paus merupakan salah satu hewan yang dikenal luas dengan bentuk tubuhnya yang besar, bahkan dijuluki sebagai hewan terbesar di dunia.
Ada beragam spesies paus yang tersebar di seluruh wilayah lautan, salah satunya adalah paus orca. Sebetulnya orca bukanlah hewan yang berasal dari leluhur paus, melainkan justru memiliki hubungan kekeluargaan yang lebih erat dengan lumba-lumba.
Ciri khas dari paus orca terletak pada corak tubuhnya, yaitu dengan warna putih dan hitam. Mungkin hewan ini juga cukup terkenal sebagai salah satu yang sering muncul di acara-acara pertunjukan, sebab dapat dilatih dengan baik. Di balik tampilannya yang cerdas dan sering wara wiri di berbagai pertunjukan, nyatanya paus orca tetap berbahaya bagi hewan-hewan lainnya atau bahkan manusia itu sendiri.
1. Bentuk tubuh yang sangat besar
Alasan pertama yang membuat paus orca dilihat sebagai hewan berbahaya, sebab tentu saja karena bentuk tubuhnya yang luar biasa besar. Melansir Dimensions, secara rata-rata paus orca memiliki tinggi mencapai 1,60 hingga 2,29 meter, sementara berat badannya bisa mencapai 1,3 hingga 5,4 metrik ton. Dengan bobot dan tinggi tubuh yang sangat besar, maka tak mengherankan apabila paus ini bisa berbahaya bagi hewan lainnya atau bahkan manusia sekali pun.
Risiko yang sering terjadi dari insiden paus orca biasanya karena korban terbawa ke dalam laut oleh paus tersebut. Selain itu, dorongan yang tak sengaja dilakukan paus orca juga bisa menyebabkan bahaya tersendiri sebab dengan bobot tubuh yang luar biasa, maka sebanding dengan tenaganya yang juga besar.
2. Gigi yang tajam dan panjang
Paus orca tidak dapat disepelekan begitu saja apabila dalam kondisi mood atau situasi yang membuatnya merasa tak aman. Hal ini dapat terlihat dari bentuk gigi yang memang secara alami dimiliki oleh paus orca. Selain itu, fungsi gigi yang dimilikinya juga sering kali digunakan untuk mengonsumsi mangsanya sehingga memang terlihat menyeramkan.
Secara umum memang setiap paus orca memiliki jumlah gigi yang berbeda-beda, namun secara umum jumlahnya mencapai sekitar 40-50 gigi secara total dengan panjang mencapai hingga 10 sentimenter, seperti yang dilansir Sea World. Tidak mengherankan apabila akan sangat berbahaya apabila menjadi korban dari keagresifan hewan besar yang satu ini. Tak heran apabila banyak hewan-hewan lain, bahkan hiu sekali pun yang merasa takut.
3. Cara hidupnya yang berkelompok
Berbicara mengenai hewan apa saja yang dikenal sangat sosial, maka paus orca termasuk ke dalam salah satunya. Hewan ini termasuk salah satu yang memiliki kemampuan sosial luar biasa dan memang biasanya hidup berkoloni dengan kelompoknya. Melansir National Geographic, paus orca biasanya saling berkoloni dengan sekitar 40 anggotanya dan mereka bersama-sama saling memburu di laut.
Keberadaan hewan besar dengan jumlah yang banyak tentu sangat berbahaya, apalagi bila hewan atau bahkan manusia bertemu mereka secara langsung di laut. Meski mungkin belum ada pencatatan khusus yang membuktikan bahwa paus orca menyerang manusia, namun terdapat potensi dari mereka untuk bisa salah paham melihat manusia sebagai hewan yang akan dimangsanya.
4. Termasuk hewan yang jago berburu
Mungkin banyak manusia bertanya-tanya mengapa paus orca termasuk salah satu hewan yang populer dalam dunia pertunjukan. Salah satu alasannya adalah karena mereka cerdas dan dapat dilatih dengan baik bersama para pelatihnya. Kecerdasan paus orca ini juga berlaku pada saat mereka melancarkan serangan untuk berburu.
Mengutip dari Business Insider, National Geographic pernah menyatakan bahwa paus orca biasanya akan berburu dan berkerjasama dengan koloninya yang berjumlah lebih dari 40 ekor, sehingga menyebabkan targetnya akan mengalami kesulitan untuk bahkan melarikan diri dari serangan hewan ini. Jelas saja kerja sama luas biasa dari paus orca ini akan membuat mereka saling berbagi dalam urusan makanan.
5. Kemampuan berenangnya yang sangat cepat
Dibandingkan paus, mungkin hiu dikenal sebagai hewan yang ditakuti oleh banyak orang. Padahal tak banyak yang tahu bahwa hiu pun jelas menghindari keberadaan paus, khususnya paus orca. Paus orca dapat secara agresif menyerang hiu dan bahkan menjadikannya sebagai target untuk mangsa.