Pohon Terbesar Di Dunia
Pohon menjadi bagian integral dari ekosistem di dunia. Sebab, pohon memiliki fungsi yang sangat penting, mulai dari pemasok oksigen hingga pengendali bencana alam.
Pohon memiliki ukuran yang besar dan memiliki manfaat bagi manusia, untuk produk kayu yang biasa kita gunakan, juga berfungsi sebagai rumah dari beberapa hewan kecil. Tapi terdapat beberapa pohon berukuran raksasa, yang berkali kali lipat lebih besar dari ukuran manusia.
Berikut ini adalah deretan pohon terbesar di dunia:
• Cheewhat Giant
Tinggi pohon mencapai 56 meter dan volume pohon sebesar 450 meter kubik. Cheewhat Giant berada di Taman Nasional Pasific Rim, Kanada. Selain volume pohon yang besar, di Kanada Cheewhat Giant termasuk pohon tertinggi. Pohon cedar merah ini awalnya ditemukan British Columbia. Pohon ini pertama kali ditemukan tahun 1988 di dekat cagar alam.
• Two Towers
Dilansir Monumental Trees, Two Towers adalah pohon mountain ash (Eucalyptus regnans) dengan volume batang 358 meter kubik yang dimiliki Tasmania, Australia. Lokasi tepatnya adalah Styx, Styx Valley.
Dilaporkan National Register of Big Trees, tingginya sekitar 77 meter. Pohon ini ditanam sekitar tahun 1721—1821. Jadi, usianya sekitar 300—400 tahun.
• Giant Sequoia
Giant Sequoia dinobatkan sebagai pohon terbesar di dunia dengan volume batang mencapai 1.487 meter kubik. Ukuran tersebut sangat besar dan menyamai volume dari setengah kolam renang Olimpiade, yang umumnya memiliki volumen 88.000 meter kubik.
Sementara tinggi dari pohon ini rata-rata mencapai 45 meter hingga 85 meter, serta berdimeter 6-8 meter.
Pohon ini memiliki habitat utama di Amerika Utara dan banyak terdapat di Taman Nasional Sequoia yang terletak di Kalifornia, serta mampu hidup selama lebih dari 2000 tahun.
• General Sherman
Berada di Taman Nasional Sequoia, Amerika Serikat pohon ini memiliki volume sekitar 1487 meter. Tinggi pohon mencapai 83 meter. Awalnya General Sherman ditemukan oleh pria bernama James Wolverton. Pohon ini ditemukan tahun 1879, ketika James Wolverton bertugas dibawah pimpinan Jenderal William Sherman selama Perang Saudara. Kemudian James menanam pohon ini dengan nama atasannya.
• Grogan's Fault
Ia dikenal dengan nama Grogan's Fault, Spartan, atau Juggernaut. Lokasinya berada di Redwood National Park, Amerika Serikat. Inilah pohon coast redwood (Sequoia sempervirens) dengan volume terbesar yang pernah ditemukan. Grogan's Fault juga bergelar pohon terbesar kedua di Jedediah Smith Redwoods State Park berdasarkan ukuran batang tunggal.
• Coast redwood
Coast redwood menjadi salah satu pohon terbesar yang memiliki ukuran volume mencapai 1.084,5 meter kubik. Di samping itu, pohon ini dinobatkan sebagai jenis pohon tertinggi di dunia. Rekor tertinggi dari pohon ini mencapai 115,92 meter, dinamai Hyperion yang hidup di Taman Nasional Redwood, Kalifornia.
Pohon ini mampu hidup lebih dari 1200-1800 tahun dan merupakan jenis pohon endemik dari Amerika Utara, terutama banyak tersebar di Negara Bagian Kalifornia, Amerika Serikat.
• Eucalyptus regnans
Eucalyptus regnans merupakan salah satu pohon terbesar di dunia, dengan ukuran volume mencapai 391 meter kubik, yang dinamai Still Sorrow. Selain itu salah satu pohon ini juga dinobatkan sebagai pohon tertinggi kedua yang dijuluki Centurion, dengan tinggi 100.5 meter yang berada di Tasmania, Australia.
Pohon yang memiliki habitat asli di Selandia Baru dan Australia ini 300-400 tahun dan memiliki habitat di daerah beriklim dingin.
Itulah pohon terbesar di dunia. Semoga bermanfaat!