Jenis Tanaman Air Hias
Tumbuh-tumbuhan tidak hanya di darat saja adapun tanaman air yang mungkin pernah kita lihat, namun tidak tau secara detail tentang tanaman air.
Ternyata air juga bisa menjadi media tanam yang digunakan untuk merawat tanaman hias. Tak sembarang tanaman yang bisa menggunakan medium ini, karena hanya tanaman air yang besar tumbuh di air. Mereka sangat bervariasi dalam jenisnya, beberapa di antaranya sangat mirip dengan tanaman hias umum sementara yang lain sangat berbeda.
Jika kamu tertarik untuk menggunakan tanaman hias air di kolam rumahmu, yuk simak jenis-jenis tanaman air di bawah ini:
• Lotus
Seroja atau Lotus dengan bahasa latin Nelumbo nucifera Gaertn ini adalah tanaman tumbuhan air yang berasal dari India. mempunyai bunga yang tidak mengapung di permukaan air, terlihat tangkai bunganya yang tegak juga berbentuk tabung di tengahnya berfungsi untuk melewati udara. Tanaman ini biasa ditemukan di dasar kolam sungai atau rawa-rawa, tanaman ini dapat tumbuh tinggi hingga mencapai 1 meter.
Banyak yang tidak tahu bahwa tanaman bunga lotus ini mempunyai manfaat. Manfaatnya adalah dapat mampu menghentikan diare, karena ini pernah dicoba dalam pengobatan tradisional Cina, juga meredakan peradangan, membantu menjaga tekanan darah, mengatasi jerawat dan sebagai obat kanker
• Lili Putih Amerika
Nymphea odorata populer dengan wangi manisnya yang khas dan bunga berwarna putih bersih berkelopak banyak dengan bentuknya yang unik.
Perawatan tanaman air hias ini juga tak terlalu sulit karena hanya dengan memangkas bagian-bagian yang sudah membusuk.
• Eceng Gondok
Eceng gondok biasa tumbuh di kolam dangkal, rawa, lahan basah, aliran air yang lambat, danau, penampungan air dan sungai yang arus airnya relatif tenang. Tumbuhan ini mampu beradaptasi dengan perubahan kondisi air yang ekstrim. Bahkan eceng gondok juga dapat bertahan dari berbagai jenis racun serta zat kimia berbahaya yang terkandung dalam air.
• Kapu-Kapu / Water Lettuce
Spesies bernama Latin Pistia stratiotes ini juga dapat membantu melindungi ekosistem akuarium karena kemampuannya untuk menyerap logam-logam berat yang berbahaya untuk ikan.
• Melati Air
Bunganya putih dan tidak kalah cantiknya dengan tanaman daratnya. Di setiap tangkai tanaman ini, tumbuh beberapa kuncup yang akan mekar menjadi bunga. Bunga melati akan mekar secara bergantian di pagi hari dan tunas baru akan muncul pada bekas bunga yang sudah mekar. Tanaman hias ini biasanya muncul di kawasan yang berlumpur seperti rawa atau sungai.
• Teratai
Bunga teratai sering dikenal sebagai Water Lily tanaman ini dari genus nelumbo. Bunga ini ada di atas permukaan air yang bunganya terlihat mengapung diatas daun dengan batang yang pendek.
Biasanya kita sering menemukannya di dasar kolam sawah dan sungai, tanaman ini bisa kita katakan unik yang mempunyai warna bunga yang cantik. Jika warnanya putih maka akan terlihat lebih putih namun jika warnanya merah muda akan terlihat sangat merah muda pekat.
Sebenarnya bunga teratai ini mempunyai manfaat yang hampir sama dengan bunga lotus yaitu untuk menjaga kesehatan kulit karena protein yg mempunyai kandungan antioksidan dan vitamin A yang baik untuk kesehatan kulit.
Jenisnya pun yang terkenal yaitu Nymphaea Caerulea yang hanya mekar di malam hari selalu muncul kembali di pagi harinya.Adapun jenis Victoria amazonica yang mempunyai lebar hingga mencapai 3 meter, selain itu bunga teratai mempunyai filosofi tersendiri yang di mana teratai hanya hidup sehari mengingatkan bahwa hidup di dunia hanya sesaat.
• Bambu Air
Bambu air bentuknya tampak seperti ekor kuda kasar. Tanaman ini hanya memiliki tinggi maksimal 3 meter dan batangnya berdiameter kecil dengan lingkaran berwarna coklat menambah keelokan tanaman tersebut jika dipandang. Tanaman air berwarna hijau ini cocok diletakkan di sekeliling kolam ikan sebagai pembatas.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu!