Es Krim Terpopuler
Es krim bisa dibilang adalah kudapan yang disukai oleh semua orang dari segala lapisan usia di seluruh dunia. Berbagai merek, rasa, hingga taburan yang diberikan menciptakan perpaduan rasa yang berbeda. Selain pilihan rasa kesukaan, orang-orang cenderung lebih suka menyantap es krim dari perusahaan favorit mereka.Berikut beberapa merk Es Krim terkenal di dunia.
Cold Stone Creamery
Cold Stone Creamery terkenal karena memiliki banyak toko di seluruh dunia. Meski memiliki banyak produk, es krim mereka sangat populer karena hanya mengandung 14 persen lemak susu. Selain itu, es krim ini sangat halus dan lembut karena dipadukan dengan beragam buah, kacang, dan cokelat.
Haagen Dazs
Masih berasal dari Amerika, merk es krim paling terkenal di dunia selanjutnya ini adalah Haagen Dazs.Meski masih lebih tua Baskin Robbins, Haagen Dazs, juga tidak kalah menawarkan es krim yang berkualitas.
Haagen Dazs sendiri didirikan oleh pasangan Reuben dan Rose Mattus, di The Bronx, New York di tahun 1961.Namun, pada 1992, es krim Haagen-Dazs di ambil alih dan diproduksi di Perancis di bawah General Mills.
Kualitas yang di hasilkan es krim adalah kualitas premium.Es krim impor Perancis ini, harga satu cup es krim saja, bisa dibanderol dengan harga Rp 50.000-Rp 100.000 karena kualitas dan rasanya sangat premium.
Nestle
Kalau merk es krim paling terkenal di dunia berikut ini, mungkin kamu sudah sering mendengarnya, yakni nestle.Meski lebih terkenal sebagai merk air mineral, Nestle juga mengeluarkan produk es krim, yang unik.
Pasalnya, rata-rata semua varian es krim Nestle, diambil dari rasa produk camilan dari Nestle juga.Sebut saja seperti es krim rasa KitKat hingga rasa Milo.
Nestle sendiri merupakan perusahaan makanan, yang sangat terkenal di seluruh dunia dan Indonesia.Berpusat di Vevey, Swiss, produk Nestle yang diproduksi di Indonesia diantaranya adalah produk makanan dan minuman, seperti susu Dancow, Bear Brand, Milo, Nescafe, Permen Fox, dan sebagainya.Dan es krim sendiri di produksi pada tahun 2014, pabrik Nestle di Indonesia mulai mengeluarkan varian Es Krim Milo dan Es Krim Crunch.
Ben and Jerry's
Sebelumnya, Ben and Jerry's, yang sudah tersohor di seluruh dunia ini, hanya menjual frozen yogurt dan sorbet untuk para pelanggan setianya. Namun, baru-baru ini Ben and Jerry's membuat produk es krim yang rendah kalori. Es krim ini memadukan cokelat, vanila, kue cokelat, dan karamel.
Mayfield Dairy
Berdiri pada 1910, Mayfield Dairy tidak hanya terkenal dengan es krim unik berkualitasnya, tapi juga dengan beragam produk susunya. Saat ini, Mayfield Classic Ice Creamier adalah yang paling banyak peminatnya. Mayfield Classic ini mempunyai 11 pilihan rasa yang lezat, seperti neapolitan, marshmallow cokelat, butir cokelat, stroberi, dan kacang pecan mentega.
Itu tadi beberapa merek es krim paling populer dan digemari masyarakat dunia. Kalau kamu, apa merek es krim kesukaanmu?