Jenis Bunga Aster
Aster atau Callistephus chinensis merupakan bunga yang berasal dari Tiongkok. Kini bunga tersebut pun sudah menyebar ke negara lain, seperti Eropa Selatan, Amerika Utara, dan Indonesia.
Dalam bahasa Yunani, bunga aster sering disebut juga sebagai bintang. Bunga ini memiliki banyak jenis warna yang akan membuat siapapun terpana melihatnya. Bahkan, bunga ini juga banyak digunakan dalam berbagai acara pernikahan, perayaan kelulusan, dll.
Jika kamu tertarik untuk menanamnya, kenali beberapa jenis bunga aster yang cocok ditanam di pekarangan berikut ini!
• Aster New England
Aster New England merupakan bunga aster yang asalnya dari pegunungan Rocky, Amerika Utara. Tanaman aster ini dapat tumbuh sampai 120 cm. Mahkota bunga aster ini berwarna ungu dengan bagian tengah bunga berwarna kuning cerah. Memiliki nama lain symphyotrichum novae-angliae, Aster New England merupakan jenis bunga aster yang juga dikenal sebagai Santo Michael Daisy. Bunga yang memiliki berbagai macam aneka corak ini pertama kali diperkenalkan pada bangsa Eropa pada tahun 1710.
• Amellus
Selanjutnya adalah amellus, yakni jenis bunga aster yang dikenal sebagai bunga yang melambangkan perpisahan. Bunga ini memiliki warna ungu dengan bagian tengah berwarna kuning sedikit oranye yang sangat indah.
Amellus akan mekar pada bulan Juli-Oktober, di mana proses penyerbukannya dibantu oleh serangga. Selain dapat memperindah pekarangan rumah, amellus juga dapat dimanfaatkan sebagai tanaman herbal. Tanaman yang satu ini dapat digunakan untuk mengatasi batuk, mengencerkan dahak, pengusir nyamuk alami, obat infeksi pada luka, dan lain sebagainya.
• Oreostemma Peirsonii
Kecantikan bunga aster ini terletak pada mahkota bunganya yang berwarna ungu muda dan warna kuning cerah pada bagian tengah bunga. Diameter bunga aster ini bisa mencapai 2 cm dengan ketinggian tanaman mencapai 8 cm. Tanaman aster jenis ini merupakan tanaman yang berasal dari pegunungan alpen.
Oreostemma Peirsonii merupakan jenis bunga aster yang memiliki beberapa nama sebutan lain yakni mountaincrown peirson dan aster peirson.
• Aster aromatik
Bunga aster aromatik memiliki nama Latin Symphyotrichum oblonglfollum. Bunga aster aromatik banyak tumbuh di kawasan Missouri, tepatnya di area lereng, batu kapur, dan padang rumput.
Bunga aster aromatik batangnya sedikit berbulu, daunnya kaku berbentuk lonjong, dan bunganya berwarna biru keunguan. Umumnya tanaman aster aromatik bisa tumbuh sekitar 1–2 meter.
• Aster Biru
Jenis aster biru berasal dari Kanada dan merupakan warna paling populer karena warnanya dianggap sangat cantik.
Aster biru memiliki nama latin Symphyotrichum laeve memiliki tinggi sekitar 70 cm, dengan kombinasi yang paling eksotis dari spesies lainnya.
• Aster Kayu Biru
Bunga Aster Kayu Biru berasal dari wilayah Amerika Utara bagian timur dan mekar pada bulan agustus hingga oktober, dan bisa tumbuh di ketinggian hingga 1200 mdpl. Aster ini memiliki warna yang lebih soft dan muda, bahkan cenderung berwarna ungu kebiruan yang dinominasi warna putih, dan warna birunya hanya berupa semburat saja.
• Euribia Divaricata
Sebutan lain untuk bunga aster jenis euribia divaricata adalah bunga aster kayu putih. Bunga aster kayu putih memiliki mahkota bunga berwarna putih dengan bagian tengah bunganya berwarna kuning cerah. Euribia divaricata berasal dari bagian timur Amerika Utara, terutama di daerah pegunungan Appalachian. Bunga ini hanya muncul di akhir musim panas sampai dengan musim gugur.
• Aster Calico
Bunga aster calico atau Symphyotrichum lateriflorum merupakan jenis bunga yang berasal dari Amerika Utara bagian Timur. Namun, kini bunga ini banyak dijumpai di Inggris dengan sebutan aster lateriflorus syn, difusus, atau vimineus. Bunga ini memiliki ciri-ciri bentuk batang dan daun yang sederhana, sedikit kaku berbulu, batang berwarna ungu, dan mahkota putih dengan bagian tengahnya yang berwarna krem keunguan.
Itulah beberapa jenis bunga aster yang cantik untuk pekarangan di rumah. Semoga bermanfaat!