Jenis Kursi Kantor
Bagi Anda yang bekerja setiap hari di kantor, kursi adalah salah satu furnitur penting untuk mendukung produktivitas.
Kursi adalah salah satu furnitur wajib yang ada dalam setiap kantor maupun ruang kerja. Setiap pekerja tentunya memerlukan kursi kantor yang nyaman untuk diduduki hingga berjam-jam. Saat ini, ada begitu banyak tipe kursi kantor yang dijual. Memilih kursi kantor yang tepat pun menjadi membingungkan. Agar tak salah pilih, ada baiknya kamu terlebih dahulu mengenal jenis-jenis kursi kantor beserta fungsinya. Dengan mengetahui tipe, model, dan fungsinya, kamu akan semakin mudah memilih kursi kantor yang tepat. K ursi kantor terbagi dalam beberapa bagian, diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Kursi kantor sandaran rendah
Jika kamu ingin memakai kursi yang minimalis dan tidak makan tempat, pilih kursi dnegan sandaran rendah. Biasanya, kursi kantor seperti ini sudah bisa menopang tubuh, mulai dari punggung ke bagian bawah. Sayangnya, kursi ini tidak memiliki sandaran kepala sehingga kamu harus banyak beristirahat sejenak agar tidak pegal, Kursi ini tidak hanya bisa dipakai di ruang kerja, tetapi juga bisa sebagai kursi untuk meja belajar anak
2. Kursi Eksekutif
Modelnya yang elegan dan mengesankan akan membuat suasana kerja semakin terasa nyaman dan menyenangkan. Sandarannya dibuat dengan cukup tinggi agar sempurna menopang kepala Anda. Keunggulan lain yang tak boleh dilewatkan adalah bantalannya. Dengan kualitas bahan dan ketebalan yang pas, duduk berjam-jam tak akan terasa lama di kursi kantor jenis ini.
3. Kursi Ergonomis
Kursi ini lengkap dengan berbagai penyesuaian sehingga dapat sepenuhnya mendukung banyak individu yang unik. Beberapa penyesuaian penting ini adalah kedalaman tempat duduk, kemiringan lutut, tinggi kursi, tinggi belakang, dan penyangga pinggang.
4. Kursi Tamu
Di kantor, seringkali ada tamu-tamu penting bahkan spesial yang datang berkunjung. Untuk itu, perlu juga memilih kursi tamu terbaik agar kamu dan tamu tetap nyaman ketika mengobrol. Karena tak terlalu banyak membutuhkan pergerakan, kursi tamu didesain dengan kaki yang tetap dan tidak beroda. Desainnya yang simple memungkinkan kamu menyusun kursi-kursi ini secara sejajar untuk menampung banyak tamu.
5. Kursi Lipat
Kursi lipat adalah pilihan bagus untuk tempat duduk sementara yang portabel. Kursi tipe ini sebagian besar digunakan untuk jamuan, acara atau di tempat les. Selain portabel, kursi ini mudah diatur, diturunkan, dan disimpan untuk acara mendatang.
6. Kursi Event
Kursi ini bisa menjadi pilihannya. Meskipun desainnya simple, kursi ini tetap nyaman digunakan dengan sandaran dan bantalan yang empuk. Selain itu, kursi ini dapat dengan mudah ditumpuk ketika sedang tidak digunakan. Ukurannya yang tidak terlalu besar membuatnya mudah untuk dipindahkan.
7. Kursi kantor tanpa lengan
Siapa bilang kalau kursi kantor selalu memiliki sandaran lengan? Bagi kamu yang merasa sandaran lengan membuat kursi menjadi lebih sempit, kamu bisa memilih jenis kursi yang satu ini. Selain terlihat lebih simpel, kursi ini juga memungkinkan kamu lebih leluasa bergerak. Biasanya kursi kantor tanpa sandaran lengan terbuat dari bahan-bahan, seperti vinyl, plastik, hingga kayu. Warna kuris ini pun cukup beragam dan bisa kamu sesuaikan dengan tema ruangan.
Itulah jenis kursi kantor yang perlu kamu ketahui. Semoga bermanfaat!