Teknik Dasar Barista
Istilah barista akhir-akhir ini sedang banyak diperbincangkan terlebih lagi dikalangan pecinta kopi yang sering duduk di kedai kopi.
Meningkatnya peminat kopi maka meningkat pula kreasi kopi dan meningkat pula peminat untuk menjadi seorang barista kopi. Kata barista sendiri datang dari bahasa Itali yang berarti pelayan bar dan merupakan posisi yang terhormat.
Bagi Anda yang belum tahu, barista adalah seseorang yang menyiapkan dan menyajikan kopi dengan menggunakan mesin espresso. Lebih dari itu, barista juga memiliki beragam tanggung jawab dalam sebuah kedai kopi. Mulai dari menyambut pelanggan, hingga menjaga kebersihan peralatan yang digunakan.
Berikut ini adalah tips menjadi barista yang handal.
1.Belajar tentang kopi
Cara menjadi barista di kedai kopi dimulai dengan belajar tentang kopi. Gali ilmu sebanyak mungkin tentang kopi, sebelum mulai lamar posisi barista di kedai kopi pilihan Anda.
Carilah sumber informasi di internet dan media sosial, karena saat ini sudah banyak yang saling berbagi ilmu tentang kopi di internet. Bukan cuma soal cara penyajian, tapi juga terkait rasa, tekstur, dan keunikan dari masing-masing biji kopi haruslah Anda ketahui.
2.Berlatih sendiri
Kopi yang berkualitas tak akan datang sendiri dari tangan seorang barista, diperlukan komitmen dan kesabaran yang tinggi karena untuk menumbuhkan feel meracik kopi tidak akan didapatkan dalam hitungan hari. Latihan yang banyak bisa menjadi kunci yang harus kamu pegang. Kamu bisa belajar dan berlatih sendiri dari buku, internet, atau berdiskusi dengan sesama pecinta kopi, dimana kamu jangan malu untuk bertanya serta banyak mencoba walaupun pada awalnya menemui kegagalan.
3.Penggunaan Air
Untuk menghasilkan rasa kopi yang berkualitas penggunaan air juga perlu diperhatikan. Cara menyeduh kopi ala barista ini bisa menggunakan air yang telah disaring atau gunakan air minum kemasan. Sebaiknya jangan menggunakan air yang telah disuling atau diringankan kadar mineralnya.
Untuk meracik kopi kamu juga bisa menggunakan kertas filter untuk memisahkan ampas kopi. Gunakan ketel untuk memanaskan 50 ml atau seperempat cair air hingga 93 derajat celcius. Secara perlahan tuangkan air panas ke bubuk kopi dan pastikan semua air membasahi permukaannya. Biarkan selama 45 detik sebelum dinikmati.
4.Mengikuti kelas barista
Bila ilmu yang kamu miliki sudah ada dan pola pikirmu tentang kopi sudah mulai terbentuk, maka kamu bisa mengikuti kelas barista yang terbagi dua yaitu basic dan latte art. Pada kelas basic kamu akan diajarkan teori dasar tentang kopi, mulai dari berbagai jenis kopi hingga ke metode penyeduhan kopi, yang mana sesi akhir kelas ini akan menghasilkan kopi espresso dalam percobaan pertamanya.
Sedangkan pada kelas latte art kamu akan belajar seni kopi lebih dalam. Kamu bisa mengikuti kelas kopi yang diadakan oleh kedai kopi ternama seperti Esperto, ABCD Coffee, dan Casswell dimana kamu akan belajar semua hal tentang kebaristaan.
5.Lamar posisi barista di kedai kopi terbaik menurut Anda
Tidak ada yang bisa mengalahkan pengalaman langsung. Setelah berlatih dan berlatih, maka buktikan hasil latihan Anda dengan bekerja pada sebuah kedai kopi terlebih dahulu.
Ini adalah kesempatan emas untuk mempelajari seluk beluk tentang pembuatan kopi hingga manajemen dan operasional kedai kopi. Dari pengalaman, Anda akan tahu sendiri cara menjadi barista handal.
6.Cara menjadi barista yang baik, carilah mentor terbaik
Selama bekerja di kedai kopi dan bergabung pada komunitas, sebaiknya Anda sekalian mencari barista senior yang mau menjadi mentor Anda. Itulah salah satu cara menjadi barista yang baik.
Darinya Anda akan belajar banyak sehingga kemampuan membuat kopi Anda akan semakin tajam. Pengalamannya dalam industri kopi juga sangat berharga untuk
Itulah beberapa tips untuk menjadi barista yang handal.Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian yang ingin memulai menjadi barista.