Manfaat Membaca
Membaca membawa kita ke dunia yang belum pernah kita lihat, memperkenalkan kita kepada orang-orang yang belum pernah kita temui, dan menanamkan emosi yang mungkin belum pernah kita rasakan sebelumnya. Membaca juga menyediakan berbagai manfaat kesehatan. Membaca memiliki banyak manfaat dan mungkin belum diketahui secara jelas. Nah, mari kita lihat manfaat membaca dalam kehidupan kita.
·Stimulasi Otak
Membaca secara rutin dapat menstimulasi kerja otak menjadi lebih baik. Membaca dapat menjaga kerja otak menjadi lebih aktif dan mencegah penurunan daya ingat seiring dengan bertambahnya usia.
Sama seperti otot, otak juga membutuhkan latihan agar dapat menjaga kemampuan berpikir kritis dan analitis. Sehingga membaca dapat menjadi salah satu pilihan untuk tetap merangsang kerja otak secara aktif.
·Membaca dapat menambah empati.
Manfaat pembaca yang keempat adalah menambah empati. Sebuah lembaga melakukan penelitian pada tahun 2013. Mereka meneliti sekelompok relawan yang membaca karya sastra berupa fiksi dan yang tidak membaca. Dalam lima percobaan, mereka yang membaca karya sastra fiksi memiliki kinerja yang lebih baik dalam tugas-tugas. Mereka mampu memprediksi bagaimana orang lain akan bertindak dan mengidentifikasi emosi seseorang melalui ekspresi wajah yang ditampilan.
Ini membuktikan bahwa membaca dapat meningkatkan kemampuan seseorang untuk memahami keadaan mental orang lain, atau yang sering kita kenal dengan kata empati.
Jika kita berinteraksi dengan orang lain yang sulit untuk diprediksi dan dimengerti, kita membutuhkan kerendahan hati dalam menghadapinya. Membaca membuat seseorang dapat bersikap rendah hati terhadap sesama. Sehingga, mereka yang gemar membaca tidak akan mengalami kesulitan yang mendalam ketika harus berhadapan dengan individu yang memiliki kompleksitas tinggi.
·Meningkatkan Kemampuan Menulis
Sehubungan dengan poin sebelumnya, semakin banyak kosakata yang Anda miliki, semakin baik pula kemampuan menulis Anda. Tentu saja manfaat membaca tersebut berpengaruh baik pada kualitas Anda di sekolah atau tempat kerja.
·Meningkatkan Memori
Ketika kamu membaca buku, secara tidak sadar kamu akan terbawa dalam karakter, suasana maupun latar belakang cerita di dalamnya. Hal ini akan membantu kamu untuk meningkatkan dan melatih daya ingat.
Semakin sering membaca buku, semakin terlatih juga untuk mengingat sesuatu dengan mudah, termasuk ini akan berguna dalam hal belajar atau ujian. Kamu akan lebih mudah menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.
·Meningkatkan Kemampuan
Berpikir Analitis Manfaat membaca berikutnya adalah meningkatkan kemampuan Anda untuk berpikir analitis. Anda menjadi lebih mudah untuk menggabungkan detail-detail dari suatu masalah. Dengan begitu, Anda menjadi lebih mudah pula dalam mencari jalan keluar.
Sediakan waktu dan ambilah buku yang ingin Anda baca setiap hari. tenggelamkan diri Anda dalam bacaan dan membacalah secara konsisten. Hasilnya, rekan pembaca akan mendapatkan manfaat yang luar biasa bagi kehidupan Anda.