Tips Jogging Pemula
Jogging bisa menjadi salah satu pilihan untuk berolahraga yang menyenangkan bagi kita yang baru berniat memulai hidup sehat. Selain tidak perlu mengeluarkan biaya yang mahal, jogging juga bisa dilakukan seorang diri, atau pun bersama dengan teman, keluarga, dan pasangan.
Jika Anda baru akan memulai jogging, patut mempersiapkan diri agar terhindar dari risiko cedera. Berikut adalah persiapan-persiapan yang harus di lakukan sebagai pemula.
1.Minum Air Putih
Tips paling mudah dan praktis bagi beginning runner adalah minum banyak air. Dengan air maka Anda tidak akan dehidrasi saat berlari. Ion-ion tubuh pun akan cepat terganti dengan air putih. Hindari soda, kopi atau teh yang malah semakin membuat Anda merasa semakin haus. Menyeruput segelas jus alami juga bagus untuk pembakaran kalori ketika Anda jogging.
2.Jangan terlalu cepat
Tubuh harus terbiasa dengan tekanan dan ketegangan baru saat berlari. Banyak pelari pemula memulai jogging terlalu cepat. Padahal, kondisi semacam itu rentan memicu kelelahan dan bahkan cedera. Jadi, mulailah jogging dengan kecepatan sedang. Selama jogging, pertahankan kecepatan, usahakan tetap stabil. Jika sudah mulai terbiasa, maka pada saat berlari kita dapat mulai menambah kecepatan secara bertahap.
3.Tentukan Tujuan
Salah satu cara terbaik untuk tetap termotivasi adalah dengan menentukan tujuan akhir. Misalnya, yakinkan diri Anda untuk bisa berlari sejauh 5 km dalam waktu satu bulan atau buat tantangan berjalan tanpa henti dalam waktu satu jam di akhir minggu. Dengan menanamkan tujuan akhir di pikiran, maka Anda akan fokus dan bekerja keras untuk mencapainya.
4.Konsumsi Makanan Sehat
Saat berlari, tubuh akan bekerja lebih keras dibandingkan biasanya. Oleh karena itu isilah perut Anda dengan makanan yang baik. Sebaiknya konsumsi buah-buahan, sayuran, protein, daging tanpa lemak, gandum utuh, biji-bijian, dan vitamin. Katakan tidak pada makanan cepat saji, junk food dan makanan olahan. Tubuh akan berterima kasih atas asupan bergizi dan Anda akan merasakan kinerja tubuh yang lebih baik.
5.Gunakan Teknik Pernapasan
Bernapas adalah bagian terpenting dari joging. Karena Anda bernapas dengan ritme terus-menerus, Anda tidak akan dapat memompa oksigen yang cukup ke dalam sel Anda. Hal ini dapat menyebabkan kelelahan otot, sehingga mencegah Anda dari jogging untuk waktu yang lama. Hitung langkah Anda dan hirup udara masuk dan keluar. Misalnya, tarik napas perlahan melalui hidung selama empat langkah, lalu buang napas perlahan melalui hidung untuk empat langkah berikutnya. Ketika Anda hampir lelah dan merasa ingin menyerah, mulailah bernapas melalui hidung dan buang napas melalui mulut Anda. Ini akan membantu memompa oksigen dan memompa keluar karbondioksida dengan cepat dari tubuh Anda.
Itulah tips dan trik untuk pemula dalam hal jogging , semoga tips dan trik di atas dapat diterapkan dan bermanfaat bagi kalian!