Urutan Memakai Skincare
Urutan pemakaian skincare adalah salah satu rutinitas perawatan wajah yang tidak boleh terlewat. Akan tetapi, urutan memakai skincare atau produk perawatan wajah ternyata ada aturannya. Pasalnya, urutan skincare yang benar pada pagi dan malam hari ternyata berbeda. Yuk, cari tahu di sini!
Untuk menjaga kulit wajah yang sehat dan awet muda, urutan pemakaian skincare yang benar harus Anda perhatikan agar tidak sampai salah menggunakan.
Namun, mana yang harus dipakai lebih dahulu, pelembap atau sunscreen? Essence atau serum wajah lebih dahulu? Toner atau serum duluan? Krim mata atau krim malam dulu? Simak penjelasan mengenai urutan selengkapnya di bawah ini.
1.Sabun pembersih wajah
Urutan skincare pagi hari yang benar adalah cuci muka pakai sabun pembersih khusus, baik facial wash atau facial foam.
Membersihkan wajah dengan sabun cuci muka setelah bangun pagi bertujuan untuk menghilangkan minyak dan kotoran yang menumpuk semalaman saat Anda tidur.
Jika wajah Anda sudah bersih, produk-produk selanjutnya yang akan digunakan menjadi lebih mudah menempel dan meresap ke dalam kulit wajah.
2.Toner wajah
Urutan pemakaian skincare pagi berikutnya adalah toner wajah.
Toner wajah berfungsi untuk membantu mengangkat sisa-sisa kotoran dan minyak berlebih yang mungkin masih menempel setelah Anda membersihkan wajah.
Penggunaan toner juga berfungsi membantu mengembalikan pH kulit Anda yang hilang saat tahapan mencuci muka.
Selain itu, toner bisa membantu mempersiapkan kulit sebelum menggunakan produk skincare lainnya, seperti serum dan pelembap.
Penggunaan toner untuk kulit berjerawat dengan kandungan tertentu dapat membantu meredakan peradangan, mengempiskan jerawat, serta mencegah kemunculan jerawat baru di kemudian hari.
3.Eksfoliasi
Hindari mengeksfoliasi kulit wajah setiap hari karena akan merusak lapisan pelembap alami kulit. Cukup lakukan deep cleansing ini 2-3 kali dalam seminggu untuk mengangkat sel- sel kulit mati dan kotoran yang membandel di wajah.
4.Essence
Manfaat utama essence adalah memberi kelembapan bagi kulit wajah sehingga siap untuk menerima dan ‘mengikat’ manfaat dari produk perawatan yang selanjutnya Anda gunakan. Essence memiliki 1-2 bahan aktif dalam bentuk konsentrat; teksturnya cair dan ringan sehingga mampu meresap ke lapisan epidermis kulit untuk membantu merawat kulit dari dalam.
5.Serum, ampul, atau booster
Tahapan perawatan lanjutan menjadi urutan skincare berikutnya. Serum sangat penting untuk perawatan kulit karena memiliki kandungan nutrisi berupa berbagai bahan dalam konsentrat. Serum berfungsi untuk membantu merawat kulit, karena itu bahan-bahannya dipilih yang dapat menyerap ke epidermis kulit. Ampul atau booster memiliki fungsi yang kurang lebih sama dengan serum, hanya dengan konsentrasi bahan yang lebih tinggi.
6.Krim mata atau eye cream
Urutan skincare malam yang membedakan dengan pagi hari adalah penggunaan krim mata atau eye cream.
Krim mata atau eye cream adalah salah satu produk perawatan wajah paling penting dalam urutan pemakaian skincare di malam hari.
Terutama, bagi Anda yang memiliki masalah mata panda, kantung mata, serta kerutan di area mata.
Pilihlah eye cream yang mengandung konsentrat tinggi, seperti antioksidan dan peptida.
Gunakan krim mata dengan cara mengoleskannya ke area kulit bawah mata secara perlahan.
7.Krim pelembap
Pelembap tak hanya berfungsi untuk melembapkan kulit wajah, tapi juga membantu ‘mengunci’ semua nutrisi dari perawatan sebelumnya di kulit serta menyamarkan keriput dan garis-garis halus. Bedakan penggunaan pelembap pada pagi dan malam hari karena memiliki kandungan bahan dan manfaat yang berbeda.
8.Sunscreen
Urutan skincare terakhir adalah penggunaan sunscreen pada pagi hari. Paparan sinar matahari yang terlalu lama bisa merusak kulit dan membuat kulit mengalami penuaan dini. Anda bisa menggunakan sunscreen atau pelembap yang mengandung sunscreen untuk melindungi kulit wajah dari sinar UV dari matahari.
Urutan skincare tersebut sebaiknya Anda lakukan secara konsisten setiap hari. Kalau sesekali waktu Anda terbatas, Anda bisa menggabungkan 2-3 langkah urutan dengan produk multifungsi. Yang penting, jangan abaikan perawatan dasar yang utama, yaitu membersihkan, melembapkan, dan melindungi kulit.