Cara Melestarikan Pohon
Salah satu sumber daya alam yang harus senantiasa kita lestarikan adalah tumbuhan yang beberapa diprediksi akan punah.
Tumbuhan menjadi salah satu sumber daya alam yang dapat diperbarui. Meski begitu, keberadaannya harus dijaga dengan baik agar tidak punah di kemudian hari. Saat ini ancaman kepunahan beberapa spesies tumbuhan terjadi di Indonesia. Penyebabnya karena beberapa faktor, salah satunya adalah alih fungsi lahan yang membuat beberapa jenis tanaman kehilangan habitatnya. Untuk mencegah kepunahan tersebut, kita harus berupaya untuk melestarikannya. Berikut beberapa upaya pelestarian tumbuhan yang bisa dilakukan. Selain itu, pelestarian tumbuhan juga penting untuk menjaga keseimbangan eksosistem yang ada di alam kita. Tumbuhan memegang peranan penting untuk menjaga kelestarian alam serta menyediakan makanan bagi manusia dan rantai makanan.
Terdapat beberapa upaya melestarikan tanaman di lingkungan sekitarmu, diantaranya:
1. Menyiram tanaman secara teratur
Menyiram tanaman secara teratur merupakan salah satu upaya melestarikan tanaman di lingkungan sekitarmu. Dengan rutin memberinya air yang cukup, tanaman akan mendapatkan oksigen yang mumpuni.
2. Tidak melakukan penebangan liar
Penebangan secara liar atau illegal logging adalah penebangan yang dilakukan tanpa izin dan berlebihan. Banyak orang yang tidak bertanggung jawab melakukan penebangan secara liar hanya demi keuntungan pribadi, seperti memanfaatkan pohon sebagai bahan baku industri untuk membuat perabot berkualitas tinggi. Nantinya, perabot tersebut dijual dengan harga tinggi. Hal tersebut tentu saja akan membawa dampak negatif bagi makhluk hidup dan lingkungan.
3. Pelestarian In Situ
Pelestarian in situ adalah pelestarian yang dilakukan pada tempat asli tumbuhan tersebut berada. Contohnya adalah hutan lindung dan taman nasional. Hutan lindung merupakan kawasan yang digunakan untuk melindungi tumbuhan. Sedangkan taman nasional merupakan kawasan yang dapat melindungi hewan dan tumbuhan.
4. Melakukan sistem tebang pilih
Tebang pilih atau high grading adalah istilah yang merujuk kepada aktivitas "memanen yang terbaik dan membiarkan yang lainnya." Dalam kehutanan, tebang pilih dilakukan menjaga kelestarian hutan, termasuk tumbuhan jati. Tumbuhan jati yang pertumbuhannya terhenti, lambat, atau berkualitas rendah perlu di tebang, sehingga dapat dilakukan penanaman kembali untuk mendapatkan jati yang berkualitas.
5. Pelestarian Ex Situ
Pelestarian ex situ adalah pelestarian yang dilakukan di luar tempat tinggal aslinya. Langkah ini dilakukan karena tumbuhan kehilangan tempat tinggal aslinya. Pelestarian ex situ juga dilakukan sebagai upaya rehabilitasi untuk perawatan hewan dan tumbuhan langka. Selain pelestarian in situ dan ex situ.
6. Reboisasi
Reboisasi adalah tindakan penghijauan kembali hutan yang gundul. Reboisasi dilakukan untuk memperbaiki kerusakan hutan. Reboisasi juga dilakukan di perkotaan untuk mengimbangi banyaknya kegiatan pembangunan.
7. Memberinya pupuk
Selanjutnya, memberi pupuk adalah salah satu cara yang juga dapat membantu meletarikan tanaman. Pupuk adalah material yang ditambahkan pada media tanam atau tanaman untuk mencukupi kebutuhan yang diperlukan tanaman.
Nah itulah cara melestarikan tumbuhan. Semoga bermanfaat!