Cara Merangkai Bunga
Kehadiran bunga bisa menjadi ornamen yang mempercantik tampilan interior rumah.
Banyak yang mungkin mengira bahwa merangkai bunga hanya bisa dilakukan oleh para profesional saja. Padahal cara merangkai bunga dapat dilakukan oleh siapa saja asalkan mempelajari prinsip-prinsipnya dengan baik, termasuk kamu yang belum pernah sama sekali mencobanya. Banyak yang mungkin mengira bahwa merangkai bunga hanya bisa dilakukan oleh para profesional saja. Padahal cara merangkai bunga dapat dilakukan oleh siapa saja asalkan mempelajari prinsip-prinsipnya dengan baik, termasuk kamu yang belum pernah sama sekali mencobanya.
Berikut beberapa cara mudah tahapan merangkai bunga untuk pemula:
1. Pastikan Jenis Warna Bunga Sesuai dengan Tema Acara
Sebelum memilih bunga yang dirangkai untuk keperluan dekorasi, pastikan jenis bunga dan warnanya harus sesuai dengan tema lamaran maupun pernikahan. Hal ini tak hanya berkaitan dengan nilai estetika semata, melainkan juga faktor kesinambungan dari sebuah acara. Sebagai contoh, jika temanya monokrom, maka tema dan bunga sebaiknya bernuansa putih dan hitam. Sementara, jika kamu mengutamakan tema full color, pemilihan tema yang tepat mulai dari warna pastel yang bersifat lembut, maupun warna-warna mencolok seperti merah dan hijau.
2. Pilih Kombinasi Jenis Bunga
Tahap selanjutnya dari cara merangkai bunga adalah memilih kombinasi bunga yang akan digunakan. Pilihlah minimun tiga bunga dengan jenis yang berbeda. Pilih satu jenis bunga yang berukuran lebih besar untuk ditempatkan di bagian tengah rangkaian. Warna bunga yang ditempatkan ditengah juga sebaiknya lebih menonjol dibandingkan ke dua bunga lainnya. Jenis bunga juga mempengaruhi volume rangkaian bunga. Kombinasi beberapa bunga dengan dimensi yang lebar akan menghasilkan rangkaian bunga yang lebih bervolume. Sebaliknya, jika ingin rangkaian bunga terlihat minimalis dan simpel pilih bunga yang berukuran lebih ramping.
3. Lihat Referensi
Sebelum memulai merangkai bunga, bagi pemula alangkah lebih baiknya untuk melihat dan mencari referensi rangkaian bunga yang ada di internet. Kita bisa memanfaatkan berbagai platform seperti pinterest atau media sosial lain untuk melihat referensi rangkaian bunga.
4. Menentukan Vas
Selanjutnya, kita harus menentukan vas yang akan digunakan. Hal ini dikarenakan setiap bentuk dan warna vas akan memeberikan kesan yang berbeda-beda. Untuk vas berbahan kaca, bisa dibilang cukup fleksibel. Kaca yang transparan membuat pajangan rangkaian bunga terlihat lebih dingin dan bersih. Anda juga bisa menggunakan vas yang terbuat dari bahan lain seperti plastik atau keramik dengan bentuk sesuai keinginan. Jika ingin membuat rangkaian bunga untuk hadiah, pastikan memilih aksesoris yang cocok untuk merangkai bunga.
5. Potong Tangkai Bunga Sesuaikan dengan Ketinggian Vas
Tahapan cara merangkai bunga selanjutnya adalah merapikan bunga dengan memotong daun dan duri yang terdapat di tangkainya. Setelahnya, potong tangkai bunga sesuai dengan susunan yang diinginkan. Biasanya setiap tangkai bunga dipotong dengan variasi yang berbeda-beda dan yang terpenting tidak kurang dari tinggi vas. Untuk menghindari kesalahan pada cara merangkai bunga di tahap ini, letakkan tangkai bunga sejajar dengan vas bunga pada saat kamu memotongnya.
6. Susunan Bunga
Cara merangkai bunga sebagai dekorasi rumah yang paling penting adalah susunannya harus proporsional. Letakkanlah bunga yang berukuran paling besar di tengah sebagai pusat perhatian. Sementara, bunga yang berukuran lebih kecil di sekelilingnya. Kemudian, ukuran bunga paling kecil harus berada di lapisan paling ujung.
7. Segarkan dengan Air dan Tambahan Aksesoris
Saat merangkai bunga kamu bisa memadukannya dengan beberapa aksesoris seperti tumbuhan pakis dan baby’s breath. Cara merangkai bunga juga memperhatikan di mana vas bunga akan diletakkan. Maka dari itu, atur ketinggian dan arah penataan bunga sehingga terlihat simetri dan indah dipandang dari sudut mana pun. Tambahkan air bersih juga ke dalam vas agar rangkaian bunga selalu terlihat segar.
Nah itulah beberapa cara merangkai bunga untuk menghias rumah. Semoga bermanfaat!